Pop-up Scrapbook Career Sebagai Media Layanan Bimbingan Karir Siswa Sekolah Dasar

Authors

  • Siti Nurhalisah Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Arga Satrio Prabowo Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Lenny Wahyuningsih Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

DOI:

https://doi.org/10.59435/jimnu.v2i2.380

Keywords:

Pop-up, Scrapbook

Abstract

Penelitian pengembangan ini dilatarbelakangi oleh rendahnya tingkat pemahaman karir pada siswa sekolah dasar yang disebabkan karena kurangnya bahan ajar mengenai informasi karir serta kurangnya ketertarikan siswa terhadap media yang diberikan oleh guru. Berdasarkan permasalahan tersebut, peneliti mengembangkan media yang berkaitan dengan informasi karir yaitu Pop-up Scrapbook Career. Media yang dikembangkan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman karir siswa sehingga tercapainya tugas perkembangan siswa sekolah dasar pada tahap pertumbuhan karir fase fantasi yaitu kesadaran karir. Metode penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian dan pengembangan (research and development) dengan model ADDIE (analysis, design, development, implementation and evaluation). Hasil penelitian yang diperoleh mengenai gambaran pemahaman karir pada siswa kelas v (lima) SDN Cipocok Jaya 2 kategori tinggi sebesar 58%, kategori sedang sebesar 21% dan kategori rendah sebesar 21%. Kemudian hasil uji kelayakan media sebesar 98% dan dikategorikan sangat layak. Hal tersebut dapat dikatakan bahwa media Pop-up Scrapbook Career layak digunakan untuk meningkatkan pemahaman karir siswa. Setelah media dinyatakan layak, kemudian dilakukannya uji coba dengan skala terbatas  pada peserta didik. Hasil uji coba terbatas memperoleh hasil N-Gain Score sebesar 57% dengan kategori cukup efektif.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Al Hakim, I., & Khairun, D. Y. (2017). Pelaksanaan Layanan Bimbingan dan Konseling pada Siswa Sekolah Dasar. Pedagogia: Jurnal Ilmiah Pendidikan, 9(2), 541-550.

Apriliyah, A. M., Sholikhah, P. H., Fitriya, N., Sukaris, S., Farikah, F., & Wardana, D. J. (2023, October). Pelatihan Pembuatan Scrap Pop Book Sebagai Media Pembelajaran Ipas Bagi Guru Sekolah Dasar. In Prosiding Seminar Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Dan Kuliah Kerja Nyata (Vol. 1, No. 1, Pp. 208-213).

Arjanggi, R. (2017). Identifikasi permasalahan pengambilan keputusan karir remaja. Psikologika: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Psikologi, 22(2), 28-35.

Bariyyah, K., Hasti, R. R., & Susanti, R. H. (2021). Pop-Up book of profession as a career service media for elementary school students. Child Education Journal, 3(1), 30-38.

Fajriah, A. A., Sadiah, H., & Setiabudi, D. I. (2022). Penggunaan Media Pembelajaran Pop-Up Book dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di Sekolah Dasar. Jurnal Riset Sosial Humaniora dan Pendidikan, 1(2), 51-58.

Fatimah, S., Supangat, S., & Sinensis, A. R. (2022). Pengembangan Media Belajar Pop Up Book Berbasis Literasi Qur’an Pada Materi Tata Surya Kelas VI. Attadrib: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, 5(2), 98-107.

Khopipah, N. (2022). Pengembangan Media Permainan Ular Tangga Untuk Meningkatkan Pengetahuan Siswa Mengenai Usia Ideal Perkawinan. Jurnal Syntax Admiration, 3(5), 680-692.

Mufidah, E.F. (2019). Pengembangan Buku Pop-up Karier untuk Kesadaran Karier Siswa Sekolah Dasar. Insight:Jurnal Bimbingan dan Konseling 8(2).

Nurrita, T. (2018). Pengembangan media pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Jurnal misykat, 3(1), 171-187.

Prof. Dr. Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: ALFABETA.

Prof. Dr. Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: ALFABETA.

Purwatiningsih, H., Lestari, S., & Budiarti, M. (2020). Efektivitas penggunaan media scrapbook terhadap hasil belajar tematik siswa SD. Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar, 2, 313-320.

Rizkiya, M. (2023). Pengembangan Media Buku Pop Up Sebagai Pengenalan Karir Siswa Di SMP Negeri 3 Ingin Jaya Aceh Besar (Doctoral dissertation, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan).

Tompo, M. A. (2022). Pengembangan Media Bimbingan Konseling Pop-Up Book Career Sebagai Media Informasi Pengenalan Karir Untuk Siswa Kelas V Di SDN No. 17 Pokobulo.

Wijaya, A. D. (2017). Tingkat pemahaman karier siswa SD kelas rendah di Kecamatan Banguntapan. Jurnal Riset Mahasiswa Bimbingan Dan Konseling, 3(3), 239-251.

Yeni, E. (2010). Meningkatkan Pemahaman Tentang Jenis-Jenis Pekerjaan pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial dengan Metode Karyawisata Murid Kelas III SDN 025 Padang Mutung Kecamatan Kampar (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau).

Published

31-07-2024

How to Cite

Pop-up Scrapbook Career Sebagai Media Layanan Bimbingan Karir Siswa Sekolah Dasar. (2024). Jurnal Ilmiah Multidisiplin Nusantara (JIMNU), 2(2), 61-69. https://doi.org/10.59435/jimnu.v2i2.380